Jacko Lantik Tim Kampanye, Dirikan Posko Utama di Kampung Halaman

Tareran, Minahasa Selatan — Bakal calon Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) dari PDI Perjuangan Jackson Kumaat melakukan pelantikan anggota Tim Kampanye, sebagai upaya memenangkan Pilkada 2010. Jacko—demikian ia disapa—mengklaim ini adalah tim kampanye pertama yang dibentuk secara resmi, karena para kandidat cagub dan cawagub di Sulut belum mendeklarasikan diri tim kampanyenya.

”50 anggota tim kampanye yang saya lantik ini, sekaligus menjadi basis utama dan pusat pemenangan Jacko dimulai dari Minahasa Selatan,” kata Jacko kemarin (16/2) di Desa Lansot Tareran Minsel, di hadapan sekitar 500 simpatisan dan pendukungnya.

Jacko Lantik Tim Kampanye, Dirikan Posko Utama di Kampung Halaman

Jacko Lantik Tim Kampanye, Dirikan Posko Utama di Kampung Halaman

Jacko berpendapat, ibukota Manado bukan menjadi pusat kampanye Pilkada, karena kampung halaman kandidat adalah faktor menentukan kemenangan Pilkada. Menurut dia, kampung halaman menjadi pusat strategi pemenangan Pilkada, sekaligus menjadi barometer meraih suara yang signifikan.

”Pemimpin itu harus dekat dengan rakyatnya. Nah, rakyat saya yang terutama adalah di kampung halaman. Saya ingin buktikan, bahwa faktor kedekatan dengan rakyat saya, menjadi cermin kedekatan saya dengan rakyat Sulut,” ujar dia.

Ia mengungkapkan, dana kampanye yang dilakukan merupakan hasil kekayaannya sebagai pengusaha, dan bukan merupakan dana hasil korupsi. Untuk itu ia mengharapkan, dana kampanye yang diserahkan ke Tim Kampanye dapat digunakan bagi kesejahteraan rakyat.

Namun demikian, ia menolak untuk merinci berapa dana kampanye yang diserahkan kepada seluruh anggota Tim. Tim ini diberi tugas melakukan sosialisasi program kerja cawagub, memperluas basis massa dan mendata aspirasi masyarakat.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya juga akan menyiapkan bantuan langsung tunai (BLT) kepada warga miskin di Tareran, sebagai sebuah aksi-protes telah terhentinya BLT yang dilakukan oleh Pemerintah. Jacko mengaku ingin membuktikan, bahwa seorang calon pemimpin harus mampu mendengar suara rakyat.

”Rakyat saya itu bukan hanya dari latar belakang PDI-Perjuangan, tapi juga dari Partai Golkar, Demokrat dan partai lainnya,” tandas dia. (*)

http://beritamanado.com/2010/02/16/jacko-lantik-tim-kampanye-dirikan-posko-utama-di-kampung-halaman/

Posted via web from Jackson Kumaat

0 komentar: