Udara Sejuk Tomohon

BEBERAPA jam lalu, saya dan keluarga tiba di kota Tomohon. Udara di sini terbilang sejuk, seperti di kawasan Puncak Bogor. Tapi berbeda dengan kota-kota lainnya di Sulawesi Utara, Tomohon memiliki keunikan sendiri, yakni banyaknya jenis bunga yang tumbuh alami.

Kebetulan, kami memang sudah menjadwalkan acara liburan keluarga. Di saat liburan Natal, saya jarang menikmati liburan dengan tujuan wisata, karena adanya kesibukan kerja. Nah, kesempatan kali ini tak akan saya sia-siakan. Apalagi di saat nuansa Natal, umat Kristen di kampung halaman menggelar ibadah Natal, baik di gereja, komunitas fam/marga maupun silaturahmi keluarga.

Sebelum menghadiri acara ibadah Natal keluarga besar Kumaat di Lansot Tareran Minahasa Selatan, saya begitu menikmati udara sejuk Tomohon. Segarnya udara di kota ini, jelas berbeda dengan pendingin udara AC. Saya jadi ingat, setiap harinya sudah sangat tergantung dengan AC. Mulai dari kamar ber-AC, mobil ber-AC, kantor ber-AC hingga rumah makan yang ber-AC. Dalam satu hari, mungkin cuma kamar mandi yang tidak ada AC.

Dan inilah kenikmatan itu. Udara segar alami tanpa menggunakan mesin freon, tampaknya menjadi hal langka yang akhirnya terwujud.

Tomohon agak berbeda dengan Puncak. Jika di Puncak, saat ini udaranya mulai tercemar oleh polusi kendaraan bermotor. Sedangkan di Tomohon, udara sejuk didukung oleh hembusan angin dari Gunung Lokon yang menuju pantai kota Manado. Tiupan angin pun terasa lembut di kulit, karena berasal dari proses alam yang tak terpengaruh oleh polusi.

Mungkin itulah, yang menyebabkan tananam hijau dan bunga-bungaan tumbuh di kawasan ini. Warga Tomohon memang pandai merawat bunga. Hampir di seluruh rumah di Tomohon merawat tanaman.

Tomohon memang menjadi tempat yang pas untuk bercocok tanam. Bukan saja tanaman hortikultura, tetapi juga bunga-bunga hias alias florikultura. Beberapa langkah sederhana akan membuat bunga potong tampil segar dan cantik lebih lama.

Berkontur pegunungan dan berhawa sejuk, Tomohon menjadi tempat yang pas untuk bercocok tanam. Bukan saja tanaman hortikultura, tetapi juga bunga-bunga hias alias florikultura. Memanfaatkan bekal kesuburan tanah yang diberikan alam, Pemerintah Kota Tomohon mencanangkan proyek jangka panjang yang bertujuan menjadikan kota di Sulawesi Utara ini sebagai Kota Bunga. Semoga Tomohon tetap terawat, demi masa depan anak-cucu.

Posted via web from Jackson Kumaat

0 komentar: